Kanal

DPRD Rokan Hilir Kunjungi Diskominfotiksan Kota Pekanbaru Bagi Ilmu

PEKANBARU - DPRD Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) mengunjungi Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan) Kota Pekanbaru, Rabu (27/4/2022). Kunjungan dilakukan oleh Komisi C dalam rangka sharing pelaksanaan kebijakan program komunikasi dan informasi di Kota Pekanbaru sebagai salah satu leading sektor terwujudnya Pekanbaru Smart City Madani.

Kepala Dinas Kominfotiksan melalui Kepala Bidang SPBE Deny Hidayat ST MM memaparkan berbagai inovasi yang telah diluncurkan terkait teknologi informasi dan komunikasi dalam upaya mewujudkan Pekanbaru Smart City Madani seperti Aplikasi Satu Atap dan Penerapan Tanda Tangan Elektronik.

"Untuk inovasi yang terbaru, kita punya Aplikasi Satu Atap berbasis GIS. Aplikasi ini adalah kombinasi data dan peta yang dapat menjelaskan banyak informasi terkait demografis Kota Pekanbaru sehingga dapat menjadi big data untuk perencanaan pembangunan. Kemudian Pemko Pekanbaru juga sudah menerapkan TTE dalam surat-menyurat. Kami sebagai kota pertama di Provinsi Riau yang menggunakan layanan TTE pada Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (SRIKANDI) yang telah disediakan oleh ANRI (Arsip Nasional Republik Indonesia)," kata Deny.

Wakil Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Rokan Hilir Syahrin Usman SSos beserta rombongan mengaku kagum dengan seluruh pencapaian yang telah didapatkan Pemko Pekanbaru. Berkaca dengan inovasi yang telah dilakukan oleh Diskominfotiksan Kota Pekanbaru, Kabupaten Rokan Hilir juga ingin menerapkan aplikasi serupa Aplikasi Satu Atap untuk menghasilkan perencanaa pembangunan yang efektif dan efisien di kabupaten itu.

Ikuti Terus JurnalPekan

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER