Kanal

Begini Cara Hapus Cache WhatsApp Supaya Android Tidak Lemot

Jakarta - Aplikasi yang sering digunakan sehari-hari oleh pengguna smartphone adalah aplikasi WhatsApp. Ternyata penggunaan fitur aplikasi WhatsApp ini akan menghasilkan cache dan membuat HP terasa lemot.

Chace ini akan tersimpan pada file penyimpanan atau memori gawai. Apa yang terjadi jika aplikasi WhatsApp penuh dengan cache.

Aplikasi WhatsApp akan lebih lambat dalam mengunduh file atau data eksternal karena banyaknya tumpukan cache. Aplikasi WhatsApp Anda akan terasa berat saat digunakan bahkan tidak bisa dibuka.

Chace yang dihasilkan oleh aplikasi WhatsApp sendiri berasal dari penggunaan data seperti pengiriman gambar, video, suara, stiker, dan lainnya.

Cara Menghapus Cache di WhatsApp, Mudah dan Cepat

Untuk itu, ada cara menghapus cache di whatsapp yang bisa dilakukan dengan mudah dan cepat. Lakukan cara ini secara rutin agar HP Android tidak lagi lambat.

1. Buka aplikasi WhatsApp pada Android.
2. Klik ikon titik tiga pada bagian kanan atas.

3. Pilih opsi "Settings".

4. Klik bagian "Storage and Data".

5. Klik pilihan "Manage Storage" lalu akan muncul deretan kontak WhatsApp yang ada di HP Anda sesuai urutan yang memakan kapasitas memori terbesar.

6. Klik kontak yang akan Anda bersihkan dari cache maka akan muncul data foto, video, dokumen hingga pesan suara yang pernah dikirim atau diterima.

7. Pilih data yang akan dihapus dan lakukan hal yang sama dengan kontak lainnya.

Biasanya para pengguna aplikasi WhatsApp sering kali mengabaikan data eksternal yang tidak penting sehingga data tersebut menumpuk pada memori internal HP.

Maka dari itu penting untuk mengecek secara rutin data yang tersimpan pada HP Android Anda dan membersihkan data-data yang tidak penting.

Hapus Cache Aplikasi Lewat Pengaturan HP

Selanjutnya, Anda bisa menggunakan cara menghapus cache di WhatsApp melalui fitur aplikasi di Android. Menghapus chace bisa langsung dilakukan tanpa menggunakan aplikasi tambahan, begini caranya:

1. Buka menu "Settings" pada HP Android

2. Klik opsi "Apps Management" atau "Aplikasi"

3. Pilih "All"

4. Klik pilihan aplikasi WhatsApp

5. Setelah itu klik opsi "Clear Cache" atau "Hapus Cache"

Dengan cara ini, sampah yang ada di aplikasi WhatsApp akan terhapus dan memori internal akan lebih luas. Sehingga aplikasi WhatsApp yang tadinya lemot atau error akan bekerja secara maksimal kembali.

Ikuti Terus JurnalPekan

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER