Baznas Siak Sukses Ikut Program Kurban Online Pusat
SIAK - Wakil Bupati Siak Husni Merza dan Ketua Baznas Samparis melakukan pemotongan hewan kurban bantuan dari program kurban online Baznas Pusat yang diserahkan langsung kepada Baznas Kabupaten Siak.
Melalui program kurban online dapat membantu masyarakat yang ingin berkurban tanpa harus mencari hewan kurban sendiri, karena petugas dari baznas akan membantu mencarikan hewan kurban sampai dengan penyaluran hewan tentunya hewan-hewan kurban ini sudah melalui pemeriksaan oleh dinas pertenakan dan perikanan.
“Apresiasi tertinggi kami berikan kepada Baznas Kabupaten Siak atas pelaksanaan program kurban online yang dilaksanakan di Balai Ternak Mulia Harapan Farm Kampung Dayun. Nantinya daging ini akan disalurkan ke masyarakat kurnag mampu dan pondok pesantren dan narapidana yang ada di Kabupaten Siak," kata Wakil Bupati Siak, belum lama ini.
Ia juga mengucapkan terimakasih pihak perbankan yang juga ikut berkontribusi terhadap pendistribusian hewan kurban
“Selaku Pemerintah Kabupaten Siak kami mengucapkan terimakasih kepada pihak perbankkan yang juga ikut berkontribusi membantu program Baznas Kabupaten Siaj dalam penyaluran daging hewan kurban kepada masyarakat yang ada di Kabupaten Siak, semoga apa yang kita lakukan mendapat kerbekahan dari allah swt” kata Husni.
Ketua Baznas Siak Samparis menyampaikan, terkait program kurban online baznas. “Alhamdulillah kita bisa melaksanakan program dari baznas pusat yaitu pemotongan hewan kurban online," singkatnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Satpol PP Pekanbaru Amankan 32 Pelajar Keluyuran Jam Sekolah
Satpol PP Kota Pekanbaru mengamankan 32 pelajar yang kedapatan keluyuran jam sekolah, Rabu (29/10.
Nelayan di Meranti Diduga Hilang Diterpa Gelombang
Seorang nelayan di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, dilaporkan hilang setelah kapal yang ditump.
Mesin Kapal Mati di Tengah Laut Meranti, 90 Santri Dievakuasi
PEKANBARU - Tim Basarnas Pekanbaru mendapatkan laporan adanya kondisi membahayakan manusia, berup.
Hingga September, Satgas Gakkum DLHK Pekanbaru Tindak Sejumlah Pelanggaran
PEKANBARU - Satuan tugas Penegakkan Hukum (Satgas Gakkum) Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (.
DJP, DJPK, dan Pemko Pekanbaru Sepakat Optimalkan Penerimaan Pajak
PEKANBARU - Direktorat Jenderal Pajak (DJP), Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK), dan.
Satgas PHK Riau Resmi Dibentuk
PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau resmi membentuk Satuan Tugas (Satgas) Pemutusan Hu.







