KONI Pekanbaru Respon Positif Rencana Bergabungnya SIWO Kota

PEKANBARU - Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kelompok Kerja (Pokja) Pekanbaru terus menjalin silaturahmi kepada sejumlah lembaga dan stakeholder. Kali ini jajaran Pengurus PWI Pokja silaturahmi bersama Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pekanbaru.
Silaturahmi kedua belah pihak ini berlangsung di salah satu restoran Jalan Sumatera Pekanbaru, Rabu (14/9/2022). Dalam pertemuan tersebut Ketua KONI Pekanbaru M Yasir didampingi Sekretaris Romi Ardi.
Sementara dari PWI Pekanbaru langsung dipimpin Ketua N Doni Dwi Putra bersama jajaran ada Sekretaris Andre Zaky, Wakil Sekretaris Dani Ardiansyah dan Seksi Antar Lembaga Ramli.
Silaturahmi kedua belah pihak ini juga membahas terkait perkembangan olahraga di kbukota Provinsi Riau. Sejumlah program disampaikan terkait kemajuan dunia olahraga.
Dalam pertemuan juga dicetuskan rencana bergabungnya Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) PWI Pekanbaru sebagai fungsional dari KONI Kota Pekanbaru.
"Dalam kesempatan ini menjadi ajang silaturahmi kami, dan alhamdulillah tadi KONI Pekanbaru juga menyetujui SIWO PWI Pekanbaru bergabung dengan KONI," kata Ketua PWI Pokja Pekanbaru N Doni Dwi Putra.
Menurutnya, ini merupakan hal yang positif dan akan menjadi awal yang baik dalam memajukan dunia olahraga khususnya di Kota Pekanbaru. Karena dari kalangan wartawan sendiri banyak memiliki bakat dan kemampuan dalam bidang olahraga.
Dengan adanya wadah yakni Siwo PWI Pekabanbaru dan KONI Kota Pekanbaru, diharapkan Doni bakat yang ada pada wartawan dapat ditampilkan dalam ajang-ajang bergengsi.
Sementara itu, Ketua KONI Pekanbaru M Yasir mengaku siap mendukung kegiatan dan kerjasama dalam memajukan dunia olahraga. Dirinya juga mengapresiasi keinginan SIWO Pekanbaru untuk menjadi bagian dari KONI.
"Kita dorong persyaratannya untuk segera dikirim ke KONI Pekanbaru. Kita pastikan secepatnya memproses. Kami apresiasi semangat SIWO yang punya kepedulian terhadap perkembangan olahraga di Pekanbaru," kata Yasir.
Berita Lainnya +INDEKS
Kominfo Rohil Segera Luncurkan Website Resmi TP PKK
Rohil - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Rokan Hili.
Bupati Rohil Resmikan Jalan di Pulau Halang
Rohil - Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong didampingi salah satu donatur Koping Ho melakukan mere.
Bupati Rohil Minta Bujangdara Diberi Beasiswa
Rohil - Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong menggelar acara ramah tamah dengan finalis Bujang dan .
Samsuri Daftar Ketua KONI Rohil
Rohil - Samsuri antarkan berkas pencalonan diri bagai Ketua Umum KONI Kabupaten Rokan Hilir (Rohi.
Sekda Rohil Pimpin Apel Siaga Sensus Pertanian 2023
Rohil - Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) melakukan Apel Siaga Sensus Per.
Pemprov Riau Buka Seleksi PPPK, Catat Tanggal
PEKANBARU - Pemerintah pusat melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengundurkan jadwal peng.