Satpol Akan Razia Pembuang Sampah Sembarangan
PEKANBARU - Kepala Satpol PP Kota Pekanbaru Zulfahmi Adrian menyatakan dalam waktu dekat akan kembali razia dan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan.
"Agar masyarakat tertib membuang sampah sesuai tempatnya, kita akan kembali melakukan kegiatan represif dalam waktu dekat. Saat ini kita sedang berkoordinasi dengan DLHK Pekanbaru," kata Zulfahmi, Senin (6/1/2023).
Ia mengatakan, operasi dilakukan untuk sosialisasi kepada masyarakat terkait tertib membuang sampah. Sesuai dengan Perda Nomor 8 Tahun 2014 tentang pengelolaan sampah.
"Kegiatan ini seperti yang kita lakukan beberapa waktu lalu di Jalan Sudirman. Kita mengimbau dan melakukan sosialisasi kepada masyarakat," katanya.
Ia menjelaskan, kegiatan bertujuan mewujudkan Kota Pekanbaru bebas sampah, yang menjadi salah satu penyebab banjir. Sesuai Perda yang berlaku, warga diimbau untuk membuang sampah pada pukul 19.00 WIB hingga jam 05.00 WIB di TPS legal.
"Sehingga Kota Pekanbaru bisa lebih bersih dan bebas dari banjir," singkatnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Mesin Kapal Mati di Tengah Laut Meranti, 90 Santri Dievakuasi
PEKANBARU - Tim Basarnas Pekanbaru mendapatkan laporan adanya kondisi membahayakan manusia, berup.
Hingga September, Satgas Gakkum DLHK Pekanbaru Tindak Sejumlah Pelanggaran
PEKANBARU - Satuan tugas Penegakkan Hukum (Satgas Gakkum) Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (.
DJP, DJPK, dan Pemko Pekanbaru Sepakat Optimalkan Penerimaan Pajak
PEKANBARU - Direktorat Jenderal Pajak (DJP), Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK), dan.
Satgas PHK Riau Resmi Dibentuk
PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau resmi membentuk Satuan Tugas (Satgas) Pemutusan Hu.
Izin Bar Diskotek HW Live House Pekanbaru Dicabut
PEKANBARU - Izin Bar PT Pekanbaru Sayap Berjaya (HW Live House) di Jalan Soekarno Hatta Pekanbaru.
Walikota Agung Pastikan Pemko Respon Cepat Keluhan Warga
PEKANBARU - Walikota Pekanbaru H Agung Nugroho SE MM, memastikan bahwa pemerintah kota setempat a.







