Bupati Bengkalis Hadiri Jamuan Halal Bihalal Konsulat Malaysia
Pekanbaru - Bupati Bengkalis diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Bustami menghadiri jamuan rumah terbuka Halal Bihalal 1444 Hijriah/2023 Masehi Konsulat atau Duta Malaysia Pekanbaru di Hotel Jatra, Rabu (17/5/2023).
Kegiatan diawali dengan sambutan Konsulat Malaysia Pekanbaru, Awaluddin Mohd Nasir, Gubernur Riau diwakili Asisten Bidang Administrasi Umum Setda Provinsi Riau Joni Irwan dan ceramah agama.
Staf Ahli Bupati Bengkalis Bustami mengatakan, dengan diadakan majelis silaturahmi seperti ini diharapkan bisa lebih mendekatkan lagi antara konsulat Malaysia dengan masyarakat dan Pemerintah Daerah di Provinsi Riau.
“Selain itu, ajang ini diharapkan menjadi ajang tukar pikiran, kolaborasi dan diskusi, baik antar masyarakat Malaysia di Riau, maupun antar kolaborasi dibidang Pemerintahannya,” kata mantan Sekda.
Satu bulan penuh kita menjalankan ibadah puasa mendekatkan diri kepada Allah SWT dan kini saatnya untuk membuka lembaran baru dengan memperbanyak silaturahmi dan saling maaf-maafan seperti ini.
“Mudah-mudahan amal ibadah kita diterima serta membekas dalam diri untuk membangun kehidupan yang lebih baik,” pungkas Bustami.
Berita Lainnya +INDEKS
September 2025, Kunjungan Wisman ke Riau Naik 5 Persen
PEKANBARU - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancane.
Info Penting, Dermaga 1 Roro Penyeberangan Bengkalis Tutup Mulai Hari Ini
Bengkalis - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bengkalis secara resmi mengumumkan penutupan sem.
Satpol PP Pekanbaru Amankan 32 Pelajar Keluyuran Jam Sekolah
Satpol PP Kota Pekanbaru mengamankan 32 pelajar yang kedapatan keluyuran jam sekolah, Rabu (29/10.
Nelayan di Meranti Diduga Hilang Diterpa Gelombang
Seorang nelayan di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, dilaporkan hilang setelah kapal yang ditump.
Mesin Kapal Mati di Tengah Laut Meranti, 90 Santri Dievakuasi
PEKANBARU - Tim Basarnas Pekanbaru mendapatkan laporan adanya kondisi membahayakan manusia, berup.
Hingga September, Satgas Gakkum DLHK Pekanbaru Tindak Sejumlah Pelanggaran
PEKANBARU - Satuan tugas Penegakkan Hukum (Satgas Gakkum) Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (.







