BPS Catat Inflasi Riau Desember 2023, Sebesar 2,50 Persen

PEKANBARU - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Riau inflasi sebesar 2,50% secara year on year dengan indek harga konsumen sebesar 116,90 rangkuman inflasi dari 3 kota di Riau.
Sepanjang Desember 2023, Pekanbaru, Dumai dan Tembilahan mengalami inflasi, dengan angka inflasi tertinggi terjadi di Kota Dumai sebesar 2,78%, Pekanbaru 2,50% dan Tembilahan 1,53%.
“Meski secara bulan ke bulan, Pekanbaru dan Tembilahan mengalami kenaikan masing-masing 0,21% dan 0,11%, Dumai justru mengalami deflasi sebesar 0,03%,” kata Kepala BPS Provinsi Riau Asep Riyadi, Selasa (2/1/2024) di Pekanbaru.
Dijelaskan, penyebab utama Inflasi (yoy) karena kenaikan harga dalam kelompok pengeluaran. Kelompok makanan, minuman, dan tembakau mencatat kenaikan signifikan sebesar 4,96%, diikuti oleh kelompok transportasi (2,92%), perawatan pribadi (2,17%).
Kenaikan juga terlihat pada penyediaan makanan/restoran sebesar 1,36%. Sedangkan kelompok perlengkapan rumah tangga mengalami deflasi 0,04%.
Adapun untuk komoditas seperti cabai merah, beras, rokok kretek, mobil, emas perhiasan, dan beberapa lainnya, menjadi kontributor dominan terhadap Inflasi.
“Sementara itu, pada tingkat bulanan, bawang merah, angkutan udara, tomat, emas perhiasan, bayam, dan ayam hidup menjadi pendorong utama kenaikan inflasi,” tambahnya.
Sementara itu, dari 24 kota yang tercatat, seluruhnya mengalami Inflasi. Kota Tanjung Pandan memimpin dengan 3,80%, disusul oleh Bandar Lampung (3,52%) dan Kota Jambi (3,27%).
Pekanbaru, Dumai, dan Tembilahan berturut-turut berada pada peringkat 14, 11, dan 23 dalam urutan tingkat inflasi di antara kota-kota di Sumatera.
Berita Lainnya +INDEKS
ROHTO Peduli Kembali Bagikan 1.200 Kacamata Gratis Peringati Hari Penglihatan Dunia 2025
PEKANBARU - PT Rohto Laboratories Indonesia dalam rangka memperingati Hari Penglihatan Dunia (Wor.
Manfaatkan Program Service Sepeda Motor Selama Oktober, Ada Potongan Hingga 50 Persen
PEKANBARU - PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) Riau, menghadirkan program menarik bertajuk “Spe.
Semangat 160, Nikmati Banyak Promo Capella Honda selama Oktober
PEKANBARU - PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) Riau, menghadirkan banyak promo selama Oktober 202.
BATIQA Hotel Pekanbaru Hadirkan Paket Wedding Harga Terjangkau
PEKANBARU - BATIQA Hotel Pekanbaru mempersembahkan promo wedding bertajuk "Intimate wedding" yang.
Hadirkan Program OMG, Capella Honda Beri Potongan Jutaan Rupiah
PEKANBARU - Program menarik berupa potongan harga hingga jutaan rupia serta uang muka yang terjan.
BATIQA Hotel Pekanbaru Tawarkan Paket Arisan Harga Terjangkau
PEKANBARU - BATIQA Hotel Pekanbaru kembali menghadirkan promo Arisan Package untuk mengajak para .