Eratkan Silahturahmi, Capella Honda Ajak Jurnalis dan Vlogger Main Golf

PEKANBARU - PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) Main Dealer sepeda motor Honda ajak Jurnalis sharing & discuss sambil bermain golf dan makan siang bersama di salah satu restoran di Pekanbaru beberapa waktu lalu.
Event ini merupakan salah satu event yang menjadi rutinitas Capella Honda untuk menjalin silahturahmi dengan para Jurnalis dan Vlogger.
Honda Customer Care Manager PT CDN wilayah Riau Toni Hadi Wibowo menyampaikan terimakasih kepada Jurnalis dan Vlogger yang hadir di acara ini. Ini merupakan salah satu acara yang dibuat untuk meningkatkan tali persaudaraan atau mempererat silahturahmi antara Capella Honda dengan Jurnalis dan Vlogger yang berkontribusi.
"Kami berharap, hubungan kita semakin dekat melalui kerjasama yang sangat baik selama ini. Apabila ada masukan buat Capella Honda, disampaikan saja," kata Toni dalam rilis Capella Honda, belum lama ini.
"Selamat menikmati acara ini, semoga acara ini berkesan buat teman-teman Jurnalis dan Vlogger," ucapnya.
Reinhard Sianipar selaku Public Relation juga mengucapkan terimakasih atas kontribusi dan kerjasama selama ini terkhusus di tahun 2024.
"Kedepan kita akan coba lebih sering melakukan event untuk menjalin silahturahmi kepada teman-teman Jurnalis dan Vlogger," sebutnya.
Salah satu Vlogger yang disering disapa Zack mengatakan, ini kali pertama bermain golf, dan yang pertama diajak oleh Capella Honda. "Keren. Terimakasih Capella Honda semoga event seperti ini terus dilakukan," ucapnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Pererat Silaturahmi bersama Komunitas, Capella Honda Camping Perdana di Lembah Harau
PEKANBARU - Main Dealer PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) Riau, melalui wadah binaan yakni Honda.
100 Bikers dari Berbagai Komunitas Ramaikan Touring Matic Honda 160 Urban
PEKANBARU - Matic Honda 160 Urban Touring tajaan PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) selaku Main D.
Puluhan Bikers Ramaikan Matchy with Honda Scoopy
PEKANBARU - Disela peluncuran generasi terbaru Honda Scoopy oleh PT Capella Dinamik Nusantara (CD.
Capella Honda Beri Tips #Cari_Aman Berkendara Jarak Jauh saat Libur Akhir Tahun
PEKANBARU - Masa libur akhir tahun sudah di depan mata, bagi pengendara yang merencanakan perjala.
Kampanye Keselamatan Berkendara, Capella Honda Gelar Lomba Skill #Cari_Aman 2024
Kampar - Capella Honda menggelar Lomba Skill #Cari_Aman 2024 tingkat Komunitas. Hal ini sebagai w.
Pererat Silaturahmi, Capella Honda Riau Kembali Gathering Bersama Jurnalis dan Vlogger
Capella Honda Riau kembali mengajak Jurnalis dan Vlogger mitra, gathering di Lembah Harau Kecamat.