Kanal

Antrian Panjang Sidang Perceraian Tersebar di Media Sosial, Simak Faktanya

Bandung - Humas Pengadilan Agama (PA) Soreang Kabupaten Bandung Suharja membenarkan adanya video viral yang tersebar di media sosial terkait antrean panjang di halaman kantornya, pada Senin (24/8/2020). Antrean tadi pagi itu terdiri dari antrean sidang, pendaftaran Posbakum, dan antrean pengambilan produk pengadilan.

"Antrean sidang kenapa banyak, itu tadi kita melaksanakan persidangan kurang lebih sekitar 246 perkara yang terdiri dari gugatan maupun permohonan," ucap Suharja kepada wartawan. 

Dari 246 perkara, Suharja menjelaskan, yang paling banyak itu antrean sidang karena dihadiri penggugat, tergugat, dan saksi. "Coba dikalikan saja 264 kali empat maka sudah ada 800 orang lebih," ucapnya.

Suharja mengatakan, pihaknya tidak membatasi untuk pendaftaran gugatan. Namun, lebih ke persoalan manajemen waktu di mana para pihak terkadang tidak bisa menyelesaikan pada hari itu juga lantaran tersambung dengan lembaga perbankan untuk pendaftarannya. 

"Saya dapat informasi dari Posbakum itu ada 80 orang yang daftar, 40 pendaftar melakukan sidang hari itu juga, sedangkan sisanya itu semacam waiting list untuk besok," ujarnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, video puluhan orang sedang antre sidang perceraian yang mengular di Pengadilan Agama Soreang tersebar di media sosial. Salah satunya, akun instagram @bandung.update.

"Bandung'ers, jangan terkecoh yaa, ini bukan antrian penerima bantuan sosial, tapi antrian orang-orang yang mau cerai di Pengadilan Agama Soreang…," ungkap keterangan yang diunggah akun Instagram @bandung.update.***

 

Ikuti Terus JurnalPekan

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER