Penumpang Bandara SSK II Pekanbaru Meningkat 45 Persen
PEKANBARU - Jumlah penumpang Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru mengalami peningkatan pada momen Natal dan Tahun Baru (Nataru). Terhitung dari tanggal 19 Desember hingga 25 Desember 2022 total jumlah penumpang di Bandara SSK II Pekanbaru mencapai 56.480 orang.
Eksekutif General Manager Bandara SSK II Pekanbaru M. Hendra Irawan Senin (26/12/2022) mengatakan jumlah ini mengalami kenaikan dibandingkan dengan periode natal di tahun lalu.
"Jumlah penumpang yang dilayani dari tanggal 19-25 Desember 2022 atau H-6 sampai dengan hari H adalah sebanyak 56.480 orang meningkat sebanyak 45 persen dari jumlah penumpang yang dilayani pada periode yang sama di tahun 2021," katanya.
Ia mengatakan adapun untuk pesawat yang telah dilayani dari tanggal 19-25 Desember 2022 adalah sebanyak 453 pergerakan.
"Jumlah ini meningkat 48 persen dibanding jumlah pergerakan pesawat di periode yang sama pada tahun 2021," ujarnya.
Jumlah penumpang tertinggi melalui Bandara SSK II terjadi pada H-2 atau pada tanggal 23 Desember 2022 yaitu sebanyak 8831 orang.
"Sementara puncak pergerakan pesawat terjadi pada H-1 atau pada tanggal 24 Desember 2022 yaitu sebanyak 70 pergerakan," ungkapnya.
Masih kata Hendra, selama periode Natal dan tahun baru (Nataru) 2022/2023 ini terdapat 1 extra flight yaitu Lion Air tujuan Soekarno-Hatta PP.
"Hingga sampai saat ini memang baru 1 maskapai yang mengajukan penambahan," katanya.
Berita Lainnya +INDEKS
September 2025, Kunjungan Wisman ke Riau Naik 5 Persen
PEKANBARU - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancane.
Info Penting, Dermaga 1 Roro Penyeberangan Bengkalis Tutup Mulai Hari Ini
Bengkalis - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bengkalis secara resmi mengumumkan penutupan sem.
Satpol PP Pekanbaru Amankan 32 Pelajar Keluyuran Jam Sekolah
Satpol PP Kota Pekanbaru mengamankan 32 pelajar yang kedapatan keluyuran jam sekolah, Rabu (29/10.
Nelayan di Meranti Diduga Hilang Diterpa Gelombang
Seorang nelayan di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, dilaporkan hilang setelah kapal yang ditump.
Mesin Kapal Mati di Tengah Laut Meranti, 90 Santri Dievakuasi
PEKANBARU - Tim Basarnas Pekanbaru mendapatkan laporan adanya kondisi membahayakan manusia, berup.
Hingga September, Satgas Gakkum DLHK Pekanbaru Tindak Sejumlah Pelanggaran
PEKANBARU - Satuan tugas Penegakkan Hukum (Satgas Gakkum) Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (.







