Plt Gubernur Riau Keluarkan Imbauan Shalat 5 Waktu di Masjid

PEKANBARU - Pelaksana tugas (Plt) Gubernur Riau (Gubri), Edy Natar Nasution mengeluarkan surat imbauan untuk melaksanakan shalat berjamaah 5 waktu di masjid.
Surat imbauan tersebut tak hanya ditujukan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun Tenaga Harian Lepas (THL) di lingkungan Pemprov Riau, namun juga ditujukan kepada TNI/Polri dan jajaran.
Selain itu, surat imbauan Nomor 450/Kesra/14357 tersebut juga ditujukan kepada pimpinan instansi vertikal, BUMN, BUMD, pimpinan perusahaan-perusahaan swasta, lembaga/organisasi masyarakat.
Kemudian, surat imbauan juga berlaku untuk kepala sekolah, madrasah, pondok pesantren, berbagai kalangan komunitas, profesi, serta umat Islam.
Surat imbauan tersebut dibuat dalam meningkatkan kualitas iman dan ketaqwaan Allah SWT, dan juga mendukung Visi Pemerintah Provinsi Riau 2019-2024 "Terwujud Riau yang Berdaya Saing, Sejahtera, Bermartabat, dan Unggul di Indonesia (Riau Bersatu).
Untuk mendukung itu, ASN dan intansi, lembaga/organisasi serta umat Islam di Riau diminta untuk menghentikan seluruh aktivitas saat adzan berkumandang, dan segera melaksanakan salat fardhu berjemaah di masjid/mushalla terdekat (Gerakan Salat Berjemaah di awal waktu).
Surat imbauan tersebut Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdaprov Riau, Zulkifli Syukur, Kamis (9/11/2023).
"Iya, pimpinan Pak Plt Gubernur Riau mengeluarkan surat imbauan shalat berjamaah 5 waktu di masjid dalam rangka gerakan salat berjemaah di awal waktu," kata Zulkifli.
Dia mengatakan, surat tersebut sifatnya hanya imbauan tidak ada keterpaksaan. Imabuan tersebut disampaikan kepada masyarakat umat Islam agar negeri ini semakin berkah kedepannya.
"Nanti surat imbauan itu kita sampaikan ke instansi, lembaga/organisasi yang dimaksud. Mudah-mudahan imbauan ini menjadikan negeri ini semakin berkah," tukasnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Kadiscapil Sebut Cetak e-KTP Melalui AI Palsu
PEKANBARU - Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Kadisdukcapil) Kota Pekanbaru Ir.
Bank Indonesia Sebut Sinergi dan Kolaborasi Kunci Pertumbuhan Ekonomi
PEKANBARU - Bank Indonesia memperkirakan pertumbuhan ekonomi global 2023 sebesar 2,9%, kemudian m.
BI Sebut TP2DD Perkuat Pembayaran Digital
PEKANBARU - Jumlah transaksi menggunakan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) di Riau p.
Pertumbuhan Ekonomi Riau Tetap Solid
PEKANBARU - Pada triwulan III 2023, ekonomi Riau tumbuh solid sebesar 4,02% (yoy), sehingga secar.
Masih Ditemukan Pedagang Pekanbaru Jual Beras SPHP Diatas HET
PEKANBARU - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru, masih menemuka.
Pemprov Belum Umumkan Hasil Ujian SKD PPPK
PEKANBARU - Pemerintah provinsi (Pemprov) Riau melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) belum .