Peserta CPNS Pemprov Riau Masih Ada Waktu Daftar Hingga Senin
PEKANBARU - Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau mencatat sebanyak 3.160 pelamar Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) dilingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau yang sudah mendaftar sejak dibuka 30 Juni 2021.
Rincianya 1.598 melamar pada formasi tenaga kesehatan sedangkan sisanya 1.562 melamar pada formasi tenaga teknis. Sedangkan untuk pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) hingga saat ini sudah ada 364 pelamar. Dengan rincian, 277 tenaga kesehatan dan 87 untuk tenaga teknis.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau Ikhwan Ridwan mengatakan, pendaftaran seleksi CPNS sebelumnya sudah dijadwalkan akan ditutup pada 21 Juli 2021, namun informasi terbaru diperpanjang hingga 26 Juli 2021.
Perpanjangan pendaftaran CASN berdasarkan surat dari BKN tentang penyesuaian jadwal tahapan pelaksanaan seleksi calon ASN dengan 6201/B-KS.04.01/SD/K/2021.
“Ya jadwal pendaftaran CPNS diundur, seharusnya tanggal 21 Juli diperpanjang lima hari hingga 26 Juli 2021," kata Ikhwan dilansir dari mediacenter.riau.go.id, Jumat (23/7/2021).
Ia menambahkan, hal ini dalam rangka memberikan kesempatan yang lebih luas kepada masyarakat untuk mengikuti seleksi CASN 2021.
Berita Lainnya +INDEKS
Nelayan di Meranti Diduga Hilang Diterpa Gelombang
Seorang nelayan di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, dilaporkan hilang setelah kapal yang ditump.
Mesin Kapal Mati di Tengah Laut Meranti, 90 Santri Dievakuasi
PEKANBARU - Tim Basarnas Pekanbaru mendapatkan laporan adanya kondisi membahayakan manusia, berup.
Hingga September, Satgas Gakkum DLHK Pekanbaru Tindak Sejumlah Pelanggaran
PEKANBARU - Satuan tugas Penegakkan Hukum (Satgas Gakkum) Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (.
DJP, DJPK, dan Pemko Pekanbaru Sepakat Optimalkan Penerimaan Pajak
PEKANBARU - Direktorat Jenderal Pajak (DJP), Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK), dan.
Satgas PHK Riau Resmi Dibentuk
PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau resmi membentuk Satuan Tugas (Satgas) Pemutusan Hu.
Izin Bar Diskotek HW Live House Pekanbaru Dicabut
PEKANBARU - Izin Bar PT Pekanbaru Sayap Berjaya (HW Live House) di Jalan Soekarno Hatta Pekanbaru.







