Besok, FKMPI Pekanbaru Gelar Vaksinasi Massal

PEKANBARU - Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk mencegah penularan Covid-19, Forum Komunikasi Masyarakat Piaman Indonesia (FKMPI) Kota Pekanbaru bersama Dinas Kesehatan dan Rumah Sakit Daerah Madani Pekanbaru melakukan vaksinasi massal di GOR Tribuana, Jalan Diponegoro, Sabtu (20/11/2021).
"Insyaallah besok kita adakan vaksinasi massal di GOR Tribuana mulai pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB. Saat ini sudah lebih seribuan orang mendaftar baik online maupun offline" kata Ketua FKMPI Kota Pekanbaru Adhi F Tanjung didampingi Ketua Panitia Anis Murzil ST.
Dikatakannya, kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka memperkenalkan kepada khalayak ramai atas keberadaan kepengurusan organisasi Paguyuban Masyarakat Pariaman di Kota Pekanbaru, yakni FKMPI yang akan dikukuhkan pada Januari 2022.
"Vaksinasi massal merupakan salah satu rangkaian kegiatan menuju pelantikan pengurus," kata Anis.
"Jika tak ada aral melintang, kita akan adakan pelantikan pengurus FKMPI Riau dan Kota Pekanbaru pada Januari 2022. Sebelum pelantikan, ada beberapa kegiatan yang kita laksanakan. Pertama vaksinasi massal di tiga lokasi. Pada 20 November di GOR tribuana, 21 November di Kafe Rasa Jalan Nenas dan 27 November di SMK Telkom Pekanbaru Jalan Melati," tambah Anis saat meninjau persiapan vaksinasi massal.
FKMPI tambah Anis, merupakan organisasi Paguyuban Pariaman yang fokus pada kegiatan seni budaya dan ekonomi bagi masyarakat Pekanbaru asal Pariaman. Dalam acara puncak pelantikan pengurus nanti akan diisi dengan pementasan seni budaya dan kuliner Pariaman dan Pekanbaru.
"Insyaallah kami akan suguhkan kenangan yang tak akan bisa dilupakan oleh Masyarakat Pariaman yang ada di Pekanbaru nantinya pada saat pengukuhan pengurus" tutup Anis.
Berita Lainnya +INDEKS
Agustiar Maju Ketua PWI Riau
PEKANBARU - Nama Agustiar Bin Nazaruddin turut ramaikan bursa pencalonan Ketua Persatuan Wartawan.
Besok, Pj Pekanbaru dan Kampar Dilantik
PEKANBARU - Pelantikan Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru dan Bupati Kampar yang semula dijadwalkan.
Bupati Siak Dapat Penghargaan Kearsipan Nasional
Wakil Bupati (Wabub) Siak Husni Merza menerima Penghargaan Komitmen Bidang Kearsipan Kepada Pimpi.
Pemkab Siak Kembali Raih WTP, Total Sudah 11 Kali
Jurnalpekan.com - Pemerintah Kabupaten Siak kembali meraih penilaian Predikat Opini Wajar Tanpa P.
Rakor Percepatan Digital Daerah, Wabub Husni Minta Dukung Transformasi Keuangan
PEKANBARU - Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah dibuka langsung.
Konferprov XV PWI Riau Digelar Juni
PEKANBARU - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau akan menggelar Konferensi Provinsi (.